Press "Enter" to skip to content

Sering Transaksi Dan Simpan Ganja Di Kuburan, Seorang Pengedar Narkoba Dibekuk Sat Resnarkoba Polres Payakumbuh

Seorang Pengedar Ganja Berinisial OF (41) warga Lingkung Boncah RT 03 / RW 02, Kelurahan Tiakar, Kecamatan Payakumbuh Timur dibekuk Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Payakumbuh, Jumat, 4 Oktober 2019, 18.00 Wib di rumahnya.

Penangkapan yang dipimpin Kasat Resnarkoba IPTU Desneri, didampingi KBO Sat Resnarkoba IPTU Rika Susanto dan tim itu dilakukan setelah Tim Opsnal Sat Resnarkoba menerima laporan warga terkait aktivitas tersangka OF yang mencurigakan dan kerap didatangi orang-orang yang tak dikenal di sebuah Pandam Kuburan yang berjarak sekitar 20 Meter dari rumahnya.

Mendasari informasi tersebut, Tim Opsnal memantau pergerakan OF sejak beberapa hari terakhir. Hingga Jumat sore usai tersangka melakukan transaksi Narkoba, ia dibekuk di rumahnya tanpa perlawanan. Kepada petugas, tersangka tetap mengelak sebagai pengedar Narkoba dan tidak lagi menyimpan barang haram tersebut.

Ia menyebut saat ini ia tengah bekerja sebagai tukang dan sedang mengerjakan sebuah bangunan yang tak jauh dari rumahnya. Polisi yang tidak mudah percaya dengan ucapan tersangka, tetap melakukan penggeledahan. Hingga ditemukan 1 paket Narkotika jenis ganja kering dibungkus plastik yang disimpan di sebuah kursi di depan rumahnya. Barang haram tersebut nyaris tidak bisa ditemukan karena bercampur dengan sampah sisa makanan.

Tak puas dengan hasil temuan itu, Tim Opsnal Sat Resnarkoba kembali melakukan penggeledahan didalam rumah tersangka didampingi pihak RT, Pemuda dan Kepala Kelurahan Setempat. Dari penggeeledahan yang dilakukan tidak ditemukan Narkoba lainnya. Penggeledahan kembali dilakukan Polisi disebuah kuburan yang berada di depan sebuah Mushollah yang tidak jauh dari rumah tersangka. Lokasi tersebut digeledah karena dari informasi yang beredar disebutkan tersangka kerap menunggu pasiennya dan menyimpan Narkoba di kawasan itu.

Sekitar setengah jam melakukan pencarian barang bukti, Tim Opsnal tak jua menemukan baran bukti lainnya. Sementara OF tetap tetap pada pendiriannya bahwa tidak ada Narkoba lainnya. Tak berselang lama, upaya pencaharian yang terus dilakukan akhirnya membuahkan hasil, satu paket Narkoba jenis ganja kering dibungkus plastik ditemukan Polisi di sebuah kuburan, ganja kering siap edar itu disimpan OF dengan cara menggali untuk menyembunyikan.

“Iya betul, hasil penggeledahan ditemukan satu paket ganja kering di kursi depan rumah tersangka dan menemukan 1 paket ganja ditanam di kuburan”, sebut Kapolres Payakumbuh, AKBP Dony Setiawan melalui Kasat Resnarkoba, KBO Sat Resnarkoba dan Kasubag Humas IPDA Aiga Putra, Sabtu sore, 5 Oktober 2019.

IPTU Desneri menambahkan, selain dua paket ganja siap edar itu, juga berhasil diamankan 1 pack plastik yang diduga dijadikan untuk pembungkus Narkoba. Hingga kini, tersangka OF masih diamankan di Mapolres Payakumbuh untuk pemeriksaan lebih lanjut. (Edw/AP).

Baca juga :

dekadepos.com : Parah, Pengedar Simpan Narkoba Di Kuburan

tribratanews.sumbar.polri.go.id : Satnarkoba Polres Payakumbuh Tangkap Pelaku Narkoba Jenis Ganja

impiannews.com : Polres Payakumbuh Tangkap Pengedar Narkoba. Geledah Hingga Ke Pandam Kuburan

pasbana.com : Simpan Ganja Di Kuburan, Pengedar Narkoba Dibekuk Polisi

realitakini.com : Polres Payakumbuh, Amankan Tersangka Pengedar Narkoba

metroandalas.com : Kubur Narkoba Di Pandam Kuburan, Pengedar Di Payakumbuh Diringkus Polisi

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.